Pangkal Dukungan > Utilitas > Blok Formulir

Blok Formulir

Blok Formulir memungkinkan Anda untuk menambahkan formulir pada pos atau halaman Anda.

Untuk fitur umum dan Tanya Jawab Umum, silakan baca halaman informasi kami.

Catatan: halaman ini menjelaskan cara menggunakan Blok Formulir saat menggunakan Editor Blok. Anda dapat menemukan instruksi dengan menambahkan Formulir Kontak pada Editor klasik di sini.

Persyaratan

Untuk menggunakan blok Formulir, fitur Formulir Kontak Jetpack harus diaktifkan. Fitur ini sebaiknya diaktifkan seperti pengaturan asal, tetapi jika tidak, Anda dapat mengaktifkannya sesuai dengan penjelasan di sini.

Menambahkan blok Formulir

Anda dapat menambahkan blok Formulir pada pos atau halaman apa pun dengan memilihnya dari bagian Jetpack pemilih blok:

Lihat halaman Blok Jetpack untuk informasi selengkapnya tentang menambah blok Jetpack.

Setelah menambahkan blok Formulir, Anda dapat memilih salah satu dari formulir yang sudah ada: Formulir Kontak, Pendaftaran Buletin, RSVP, Pendaftaran, Janji Temu, atau Feedback. Atau Anda dapat membuat formulir sendiri dengan mengeklik Lewati.

Setelah memilih formulir, blok akan terisi dengan kolom yang sesuai. Berikut adalah contoh formulir pemberitahuan email reguler:

Setelah menambahkan blok Formulir, Anda dapat menentukan ke mana pemberitahuan email akan dikirimkan saat formulir diisi dengan mengeklik ikon edit di bilah peralatan blok. Anda dapat memasukkan satu alamat email (atau beberapa alamat email yang dipisahkan dengan koma), dan baris subjek.

Jika bagian ini dikosongkan, pemberitahuan akan dikirimkan ke penulis pos atau halaman, dan baris subjek akan menjadi judul pos atau halaman.

Menyesuaikan Formulir Anda

Setiap blok Formulir merupakan jenis blok khusus yang memuat blok lainnya. Setiap kolom formulir merupakan blok tersendiri di dalam blok Formulir utama. Blok kolom formulir internal ini dapat disesuaikan dan ditata ulang di dalam blok Formulir utama. Formulir juga dapat disesuaikan menggunakan pengaturan blok (dijelaskan di sini) atau melalui penyaring lanjutan (dijelaskan di sini).

Untuk menambahkan bidang formulir ke akhir atau awal formulir, Anda dapat mengeklik ikon ‘pilihan lainnya’ dan pilih untuk memasukkan blok sebelum atau sesudah:

Kolom formulir yang dapat Anda pilih yaitu Nama, Email, Situs Web, Teks Beberapa Baris, Pemilih Tanggal, Telepon, Kotak Centang, Grup Kotak Centang, Radio, dan Pilih.

Ingat bahwa sub-blok ini hanya dapat ditambahkan di dalam blok Formulir.

Di dalam setiap blok kolom, Anda dapat mengedit label kolom dan memilih apakah kolom diperlukan atau tidak.

Untuk menata ulang blok, arahkan kursor ke blok yang akan dipindahkan, lalu gunakan panah atas/bawah untuk menaikkan/menurunkan posisinya, atau seret ke tempat yang diinginkan menggunakan alat seret dan lepas di antara kedua panah.

Anda juga dapat menambahkan blok non-formulir lainnya di dalam blok Formulir jika Anda perlu mencantumkan beberapa teks atau gambar sebagai contoh.

Dalam video ini, Anda dapat melihat cara menambahkan menu tarik-turun pada formulir Anda:

Untuk menyesuaikan tombol Kirim, Anda dapat mengganti teks langsung pada tombol dengan yang teks ingin Anda gunakan sebagai gantinya.

Pengaturan blok

Untuk menyesuaikan apa yang terjadi setelah formulir dikirimkan, pilih blok Formulir bagian luar untuk membuka pengaturan Blok.

Jika Anda lupa memasukkan alamat email dan baris subjek untuk pemberitahuan pengiriman formulir saat menambahkan blok Formulir, atau Anda perlu melakukan pembaruan, pilih blok Formulir dan edit pengaturan Feedback Email pada bilah sisi.

Bagian pesan konfirmasi dari blok formulir.

Saat menambahkan atau mengedit blok formulir, Anda dapat mengedit pengaturan Pesan Konfirmasi yang digunakan untuk mengatur tindakan yang terjadi saat pengguna mengirimkan formulir:

  • Menampilkan ringkasan formulir yang telah dikirimkan.
  • Pengalihan ke URL baru, baik di situs Anda atau di mana saja.
  • Menampilkan pesan konfirmasi khusus.

Anda juga dapat menyesuaikan elemen dari setiap kolom formulir individu. Untuk melakukan ini, klik pada kolom. Pada bilah peralatan, Anda akan melihat pilihan untuk menandai kolom sebagai kolom yang diperlukan atau tidak, dan juga mengubah lebarnya. Anda akan melihat penjelasan singkat dari kolom tersebut. Berikut adalah pilihan ‘kolom pesan’:

Jika Anda memilih tombol kolom kirim (atau kontak), Anda akan melihat pilihan bilah peralatan blok yang mengubah warna tombol dan teks pada tombol.

Pengaturan warna

Anda dapat menyesuaikan warna latar belakang dan warna teks untuk blok. Terdapat dua pilihan warna latar belakang: solid dan gradien:

Pengaturan Warna Tombol

Pengaturan warna tombol memungkinkan Anda untuk mengubah warna tombol kirim, termasuk warna latar belakang dan warna teks. Terdapat dua pilihan warna latar belakang: solid dan gradien. Tangkapan layar: 

Anda juga dapat mengganti radius batas tombol:

Tombol dapat diberi warna atau garis tepi:

Anda memiliki pilihan untuk mengubah ukuran tombol berdasarkan persentase lebar:

Seperti blok gambar, penyelarasan tombol dapat diatur dengan mengeklik ikon kiri, kanan, atau tengah.

Integrasi Formulir

Blok Formulir dari Jetpack menyediakan integrasi berikut:

Pengaturan Integrasi Formulir

Dapatkan Dukungan

Jika Anda mengalami masalah terkait blok Formulir, silakan hubungi dukungan untuk meminta bantuan.

Informasi Privasi

Fitur ini diaktifkan sesuai pengaturan asal. Meskipun fitur ini tidak memiliki kontrol pada area pengaturan utama Jetpack, fitur ini dapat dinonaktifkan kapan saja dengan mengikuti panduan ini.

Informasi selengkapnya tentang penggunaan data di situs Anda

Penggunaan Data
Pengguna/Pemilik Situs

Untuk pelacakan aktivitas (dijelaskan di bawah): Alamat IP, ID pengguna WordPress.com, nama pengguna WordPress.com, ID dan URL situs yang terhubung dengan WordPress.com, versi Jetpack, agen pengguna, URL kunjungan, URL rujukan, stempel waktu kejadian, bahasa browser, kode negara.

Pengunjung Situs

Jika Akismet diaktifkan pada situs, data pengiriman formulir kontak (Alamat IP, agen pengguna, alamat email, URL situs, dan komentar) dikirim ke layanan Akismet (yang juga dimiliki oleh Automattic) untuk pemeriksaan spam. Data pengiriman yang sebenarnya disimpan dalam database situs tempat formulir dikirimkan melalui email secara langsung ke pemilik formulir (yaitu penulis situs yang mempublikasikan halaman tempat formulir kontak berada). Email ini mencakup Alamat IP Pengirim, stempel waktu, nama, alamat email, situs web, dan pesan.

Alamat IP dicantumkan sebagai tindakan pencegahan penyalahgunaan. Untuk situs yang menggunakan Akismet, diperlukan pertahanan spam yang tepat.

Aktivitas yang Dilacak
Pengguna/Pemilik Situs

Kami melacak waktu fitur diaktifkan atau dinonaktifkan serta pengguna yang melakukannya.

Pengunjung Situs

Tidak ada.

Sinkronisasi Data (Baca Selengkapnya)
Pengguna/Pemilik Situs

Kami menyinkronkan pilihan tunggal yang mengidentifikasi apakah fitur diaktifkan atau tidak.

Pengunjung Situs

Kami menyinkronkan data pos dan meta pos yang terkait dengan pengiriman formulir kontak pengguna. Jika Akismet diaktifkan pada situs, Alamat IP dan agen pengguna awalnya dikirimkan dengan komentar yang disinkronkan, karena disimpan di meta pos.

  • Daftar Isi